A review by meitaeryanti
Manufacturing Happy Citizens: How the Science and Industry of Happiness Control our Lives by Eva Illouz, Edgar Cabanas

informative reflective slow-paced

4.25

 Awalnya, aku merasa “apaan deh” dengan orang-orang yang mencibir buku-buku self help. Hidup ini beneran susah, kalau ada yang ngasih validasi, memberi kehangatan, lalu apa salahnya? Tapi setelah membaca buku Manufacturing Happy Citizen ini, aku merasa mengerti dengan apa yang mereka cibir.

Buku ini ditulis oleh Eva Illouz, seorang sosiolog, dan Edgar Cabanas, seorang psikolog. Melalui buku ini, mereka mengajak kita untuk merenungi konstruksi sosial kebahagiaan.

Buku ini mengejutkanku ketika di bab-bab awal dia bilang bahwa mindfulness dianggap sebagai obat mujarab bagi banyak masalah di masyarakat neoliberal saat ini. Padahal seharusnya enggak.

Apa yang salah dengan mindfulness? Penulis juga nggak bilang ada yang salah dengan mindfulness sih. Tapi seringkali, masalah itu timbul bukan hanya dari dalam diri individu yang perlu beradaptasi, berubah, dan berkembang. Ada masalah-masalah yang timbul dari realita sosial-ekonomi yang sebetulnya butuh reformasi. Seperti halnya macet yang lebih butuh kebijakan terkait lalu lintas dan penggunaan kendaraan dibanding psikolog dan ustad keliling untuk ‘menenangkan’ pengguna jalanan 😌

Buku ini mengeritisi industri kebahagiaan cenderung mengabaikan konteks sosial yang lebih luas yang memengaruhi kebahagiaan seseorang. Faktor-faktor seperti ketidaksetaraan sosial, diskriminasi, dan perubahan iklim memiliki dampak yang signifikan terhadap kesejahteraan mental, namun seringkali diabaikan dalam upaya untuk mencapai kebahagiaan individu.