A review by lavenive
Petualangan Jack & Piggy Natal by J.K. Rowling

5.0

"Kehilangan itu bagian dari hidup. Tetapi sebagian dari kita tetap hidup walaupun kita terhilang. Itu artinya cinta dan kasih sayang."

I had an amazing adventure with Jack dan PN!

Aku bersyukur memilih buku ini setelah rentetan bacaan awal tahunku yang selalu bersangkutan dengan pembunuhan, kematian, misteri dan sebagainya. Bersama dengan Jack dan Piggy Natal menjadi yang pertama berpetualang ke Tanah yang Terhilang. Bertemu hal-hal baru, teman-teman terhilang, kota-kota menakjubkan yang luar biasa, hawa dingin dibalik tipisnya piyama, dan diakhiri dengan coklat panas.

Buku ini adalah tipe buku yang dapat aku selesaikan dalam sekali duduk (meski nyatanya tidak karena aku harus pergi tidur), kisah yang ringan dengan petualangan yang seru dan menegangkan. Kalau tinggal di negara dengan empat musim, rasanya buku ini akan memberikan rasa hangat tersendiri saat dibaca di musim dingin. Sedikit tidak rela karena aku masih menginginkan adanya petualangan PN, SP dan Jack, tapi it's okay... seperti yang dikatakan oleh SP "karena kehilangan itu bagian dari hidup."