Scan barcode
A review by lavenive
Mata di Tanah Melus by Okky Madasari
4.0
Seperti yang pernah aku bilang, orang dewasa selalu tak punya jawaban atas pertanyaan-pertanyaan sederhana. Anehnya, mereka selalu berpura-pura tahu segalanya.
Mungkin karena buku ini diperuntukkan bagi anak-anak, dan umurku menujukkan hal yang sebaliknya membuatku kurang terkesan dengan cerita ini. Kisah petualangan Mata di tengah liburannya ditempat asing, menemui berbagai hal ganjil dan baru pertama kali ia lihat. Cerita seperti dunia 'lain' yang membuat orang tersebut tidak dapat keluar ketika telah masuk kesana bukanlah hal yang baru lagi, karena aku sudah pernah mendengarnya dengan versi lain. Selain itu alurnya terasa begitu cepat, dengan ending yang sangat singkat. Buku ini tetap menarik untuk dibaca, seru, menegangkan, namun tidak cukup untuk membuatku terkesan.